Menu

Mode Gelap
Ribuan Bibit Durian Musangking dan Blackthorn Mengalir ke Gunungwungkal Bupati Sudewo Tinjau Sentra Tape, Jeruk Pamelo, dan Kopi di Gembong Gerindra Pati Sambut 2026 dengan Komitmen Dukung Presiden Prabowo Kembang Api dan Keramaian Tahun Baru 2026 Dilarang di Pati Dorong Literasi Lingkungan, Bupati Kudus Resmikan Insinerator Sederhana Wagub Jateng Dorong Generasi Muda Lestarikan Wayang dan Karawitan

Berita

Menjelang Paripurna, Ini Pesan Mbak Ning Soal Hasil Pansus Hak Angket DPRD Pati

badge-check


					Menjelang Paripurna, Ini Pesan Mbak Ning Soal Hasil Pansus Hak Angket DPRD Pati Perbesar

PATI – Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket DPRD Kabupaten Pati kini memasuki babak akhir. Setelah melalui serangkaian proses panjang, pembahasan Pansus kini sampai pada tahap penyimpulan dan akan segera dibawa ke rapat paripurna untuk diputuskan bersama.

Anggota Pansus Hak Angket DPRD Kabupaten Pati, Endah Sri Wahyuningati, menegaskan bahwa seluruh tahapan telah dijalankan sesuai mekanisme dan aturan yang berlaku. Ia berharap masyarakat dapat bersikap bijak dan menerima hasil akhir yang akan diputuskan dalam rapat paripurna mendatang.

“Terkait dengan Pansus, sama-sama kita ketahui proses mekanisme sudah dijalankan sesuai aturan. Saat ini memasuki tahap penyimpulan dan nanti akan menuju ke paripurna,” ujarnya saat dikonfirmasi wartawan, Senin (20/10/2025).

Politisi Partai Golongan Karya (Golkar) yang akrab disapa Mbak Ning itu menambahkan, hasil dari Pansus merupakan keputusan politik yang lahir dari proses panjang, melibatkan banyak pihak, serta mendapat pengawasan publik melalui media.

“Kami berharap masyarakat bisa menerima apapun hasil dari Pansus karena itu merupakan hasil bersama yang telah melalui proses panjang. Semoga menjadi keputusan terbaik untuk Kabupaten Pati,” lanjutnya.

Sementara itu, Ketua Pansus Hak Angket DPRD Kabupaten Pati, Teguh Bandang Waluyo, mengaku hingga saat ini belum mengetahui secara pasti jadwal pelaksanaan rapat paripurna penyampaian hasil Pansus. Menurutnya, dalam tradisi DPRD, rapat paripurna penyampaian hasil Pansus biasanya tidak dihadiri oleh Bupati maupun Wakil Bupati.

“Biasanya paripurna penyampaian hasil Pansus itu melaporkan ke Ketua DPRD lewat paripurna. Rasanya belum pernah ada Pak Bupati atau Wakil yang hadir,” jelasnya.

Bandang juga menyampaikan bahwa masyarakat dari berbagai kubu, termasuk pendukung Bupati Pati Sudewo, dipersilakan hadir di gedung DPRD Pati untuk menyaksikan jalannya rapat paripurna. Namun, ia mengingatkan agar semua pihak menjaga ketertiban dan kondusivitas selama proses berlangsung.

“Kami terbuka bagi siapa pun yang ingin hadir. Namun kami berharap semua pihak tetap menjaga ketertiban dan suasana tetap kondusif,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Ribuan Bibit Durian Musangking dan Blackthorn Mengalir ke Gunungwungkal

2 Januari 2026 - 20:21 WIB

Bupati Sudewo Tinjau Sentra Tape, Jeruk Pamelo, dan Kopi di Gembong

2 Januari 2026 - 20:05 WIB

Gerindra Pati Sambut 2026 dengan Komitmen Dukung Presiden Prabowo

31 Desember 2025 - 14:31 WIB

Kembang Api dan Keramaian Tahun Baru 2026 Dilarang di Pati

30 Desember 2025 - 08:08 WIB

Dorong Literasi Lingkungan, Bupati Kudus Resmikan Insinerator Sederhana

29 Desember 2025 - 16:11 WIB

Trending di Berita