Menu

Mode Gelap
Ribuan Bibit Durian Musangking dan Blackthorn Mengalir ke Gunungwungkal Bupati Sudewo Tinjau Sentra Tape, Jeruk Pamelo, dan Kopi di Gembong Gerindra Pati Sambut 2026 dengan Komitmen Dukung Presiden Prabowo Kembang Api dan Keramaian Tahun Baru 2026 Dilarang di Pati Dorong Literasi Lingkungan, Bupati Kudus Resmikan Insinerator Sederhana Wagub Jateng Dorong Generasi Muda Lestarikan Wayang dan Karawitan

Advertorial

Covid-19 Merebak Lagi, Suhartini: Jangan Lengah, Tetap Waspada dan Jaga Prokes!

badge-check


					Covid-19 Merebak Lagi, Suhartini: Jangan Lengah, Tetap Waspada dan Jaga Prokes! Perbesar

Pati, umbara.co.id – Kasus Covid-19 kembali mencuat. Melihat kondisi ini, Anggota Komisi D DPRD Kabupaten Pati, Suhartini, angkat bicara. Ia mengingatkan masyarakat untuk tidak abai dan tetap menerapkan protokol kesehatan, terutama saat berada di tempat ramai.

“Kita ini sekarang hidup berdampingan dengan Covid, jadi penting sekali tetap pakai masker, jaga jarak, dan waspada di keramaian,” tegasnya, Kamis (12/6).

Virus yang menular lewat udara ini memang bisa datang kapan saja tanpa terlihat. Karena itu, Suhartini mengajak masyarakat untuk lebih peka terhadap kondisi tubuh. Menurutnya, jika mulai terasa tidak enak badan, sebaiknya segera istirahat dan jangan memaksakan diri.

“Kalau badan sudah mulai meriang, lebih baik istirahat cukup dulu. Itu tandanya tubuh butuh pemulihan,” tambahnya.

Tak hanya itu, ia juga menyarankan agar warga tetap menjaga daya tahan tubuh dengan rutin berolahraga. Gaya hidup sehat, kata Suhartini, jadi senjata utama untuk melawan virus ini.

“Olahraga itu penting untuk meningkatkan imunitas. Jangan tunggu sakit dulu baru sadar pentingnya sehat,” pungkasnya.

Dengan himbauan ini, Suhartini berharap warga Pati bisa tetap waspada tanpa perlu panik. Jaga diri, jaga keluarga, dan jaga lingkungan sekitar.

(ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Ribuan Bibit Durian Musangking dan Blackthorn Mengalir ke Gunungwungkal

2 Januari 2026 - 20:21 WIB

Bupati Sudewo Tinjau Sentra Tape, Jeruk Pamelo, dan Kopi di Gembong

2 Januari 2026 - 20:05 WIB

Gerindra Pati Sambut 2026 dengan Komitmen Dukung Presiden Prabowo

31 Desember 2025 - 14:31 WIB

Kembang Api dan Keramaian Tahun Baru 2026 Dilarang di Pati

30 Desember 2025 - 08:08 WIB

Dorong Literasi Lingkungan, Bupati Kudus Resmikan Insinerator Sederhana

29 Desember 2025 - 16:11 WIB

Trending di Berita