Menu

Mode Gelap
Ribuan Bibit Durian Musangking dan Blackthorn Mengalir ke Gunungwungkal Bupati Sudewo Tinjau Sentra Tape, Jeruk Pamelo, dan Kopi di Gembong Gerindra Pati Sambut 2026 dengan Komitmen Dukung Presiden Prabowo Kembang Api dan Keramaian Tahun Baru 2026 Dilarang di Pati Dorong Literasi Lingkungan, Bupati Kudus Resmikan Insinerator Sederhana Wagub Jateng Dorong Generasi Muda Lestarikan Wayang dan Karawitan

Berita

Kopdes Merah Putih Diluncurkan, Pati Dapat Dana Desa Rp150 M

badge-check


					Kopdes Merah Putih Diluncurkan, Pati Dapat Dana Desa Rp150 M Perbesar

Semarang – Pemerintah Provinsi Jawa Tengah menyalurkan bantuan keuangan sebesar Rp150.676.500.000 untuk pembangunan sarana dan prasarana (sarpras) desa tahun 2025. Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, kepada Bupati Pati, H. Sudewo, ST, MT, dalam acara Peluncuran dan Percepatan Pembentukan Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih di Holy Stadium Semarang, Selasa (6/5/2025).

Dana sebesar Rp150 miliar lebih itu akan dialokasikan untuk 817 objek pembangunan di berbagai desa di Pati. Bupati Sudewo menyatakan, bantuan ini diharapkan mampu mendorong peningkatan infrastruktur dasar desa sekaligus mendukung program prioritas berbasis potensi lokal.

“Bantuan sarpras ini menjadi bukti nyata sinergi pusat, provinsi, dan daerah dalam membangun dari desa. Kami pastikan penggunaannya tepat sasaran, transparan, dan berdampak pada kualitas hidup warga.” tegas Sudewo.

Acara ini sekaligus menjadi momentum peluncuran Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih, program strategis nasional berdasarkan Inpres No. 9 Tahun 2025. Bupati Sudewo mengklaim bahwa Pati telah menyelesaikan pembentukan koperasi desa di seluruh wilayahnya melalui musyawarah desa.

“Progres pembentukan koperasi desa di Pati sudah 100 persen. Kami tidak hanya cepat, tapi juga sesuai petunjuk teknis dan aturan yang berlaku,” ungkapnya.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Menteri dan Wakil Menteri dari 11 kementerian, Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi, serta seluruh kepala daerah dan kepala desa se-Jawa Tengah.

Dengan adanya bantuan ini, Pemerintah Kabupaten Pati berkomitmen untuk mengawal penggunaan dana secara optimal guna mendorong pembangunan desa yang lebih merata dan berkelanjutan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Ribuan Bibit Durian Musangking dan Blackthorn Mengalir ke Gunungwungkal

2 Januari 2026 - 20:21 WIB

Bupati Sudewo Tinjau Sentra Tape, Jeruk Pamelo, dan Kopi di Gembong

2 Januari 2026 - 20:05 WIB

Gerindra Pati Sambut 2026 dengan Komitmen Dukung Presiden Prabowo

31 Desember 2025 - 14:31 WIB

Kembang Api dan Keramaian Tahun Baru 2026 Dilarang di Pati

30 Desember 2025 - 08:08 WIB

Dorong Literasi Lingkungan, Bupati Kudus Resmikan Insinerator Sederhana

29 Desember 2025 - 16:11 WIB

Trending di Berita